menitindonesia, JAKARTA – Mantan Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) sekaligus mantan Menteri Perhubungan, Ignasius Jonan, menemui Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (3/11/2025).
Pertemuan berlangsung selama sekitar dua jam dan membahas sejumlah program prioritas pemerintahan Prabowo.
Pantauan di lokasi, Jonan tiba di Istana melalui pintu pilar sekitar pukul 15.35 WIB dan keluar pada pukul 18.27 WIB. Usai pertemuan, Jonan menyebut kedatangannya merupakan inisiatif pribadi untuk berdiskusi dan memberikan masukan kepada Presiden.
“Kami diterima Bapak Presiden selama dua jam, cukup lama ya. Kami sharing sebagai warga negara, berdiskusi tentang program-program yang beliau jalankan selama ini,” ujar Jonan kepada wartawan.
BACA JUGA:
Jelang Nataru, Prabowo Panggil Dirut KAI ke Istana: Pastikan Kereta Aman dan Nyaman!
Jonan mengungkapkan, sejumlah hal dibahas dalam pertemuan itu, di antaranya diplomasi luar negeri Presiden, pengembangan BUMN, serta program-program kerakyatan seperti Makan Bergizi Gratis (MBG), Koperasi Desa Merah Putih (Kopdes Merah Putih), dan Sekolah Rakyat.
“Beliau sangat aktif di diplomasi luar negeri dan pengembangan BUMN. Program-program yang beliau jalankan, seperti MBG dan Sekolah Rakyat, punya multiplier effect ekonomi yang besar,” kata Jonan.
BACA JUGA:
Pesawat Raksasa A400M Tiba di Halim, Prabowo: Tambah Kekuatan Udara dan Kemanusiaan Indonesia
                
		













