Daftar 35 Caleg Terpilih DPRD Maros Pemilu 2024, PAN Reborn

FOTO: Gedung DPRD Maros. (ist)

menitindonesia, MAROS – Hasil rekapitulasi perolehan suara oleh KPU Maros sudah selesai. Dari 35 kursi DPRD Maros, sebanyak 22 kursi akan diisi oleh pendatang baru. Hanya 13 caleg petahana yang berhasil lolos kembali.
PAN berhasil meraih 12 kursi dan menyingkirkan Partai Golkar di kursi Ketua DPRD Maros 2024-2029. Suara terbanyak diraih putra Bupati Maros AS Chaidir Syam, Gemilang Pangestu dengan suara 7965.
BACA JUGA:
Daftar 85 Caleg DPRD Provinsi Sulsel Terpilih di Pemilu 2024, NasDem Jadi Pemenang, Golkar Kedua
Berikut Daftar Caleg terpilih  DPRD Maros 2024 yang dinyatakan lolos berdasarkan hasil rekapitulasi KPU Maros.
Dapil I (Kecamatan Turikale – Maros Baru).
1. A Safriadi (PAN/4.615 suara), Muhammad Amri Yusuf (PAN/4.536 suara), 3. Muhammad Danial (Golkar/3.971 suara), 4. Mursyid (PKS/2.388 suara), 5. Jumiati Aprilia (PKB/2.278 suara), 6. Sabir (Demokrat/2.077 suara), Sri Wahyuni Malik (Nasdem/2.023 suara).
Dapil 2 (Kecamatan Lau dan Bontoa)
1. Bambang Jayanto (Golkar/4.456 suara), 2. Muhammad Akbar (Nasdem/3.828 suara), 3. Muh Yusuf Damang (Gerindra/2.732 suara), 4. Rahmat Hidayat (PKS/2.659 suara), 5. Ikram Rahim (PAN/1.969 suara).
Dapil 3 (Kecamatan Bantimurung – Simbang)
1. Syamsuddin (PAN/5.603 suara), 2. Tri Wahyu Arifin (PAN/4.916 suara), 3. M Agung Wisnu (Nasdem/3.239 suara), 4. Andi Fajrin (Golkar/2.477 suara), dan 5. M Yusuf (PKB/2.083 suara).
Dapil 4 (Kecamatan Cenrana, Camba dan Mallawa)
1. Abd Rasyid (Golkar/3.322 suara), 2. Andi Mappelawa (PAN/3.041 suara), 3. Dedy Aryan (PKS/3.000 suara), 4. Hannani (Gerindra/2.095 suara)
Dapil 5 (Kecamatan Moncongloe, Tanralili dan Tompobulu)
1. Marjan Massere (PAN/4.979 suara), 2. Haeriah Rahman (PAN/4.601 suara), 3. Alwyldan Mustahir (PAN/3.878 suara), 4. Sahmunir (Demokrat/3.667 suara), 5. Machmud Alkani (Hanura/2.907 suara), Nurlinda (Golkar/1.443 suara).
Dapil 6 (Kecamatan Mandai dan Marusu)
1. Muh Gemilang Pagessa (PAN/7.965 suara), 2. Suriati (PBB/4.212 suara), 3. Rosdiana (Gerinda/3.564 suara), 4. Muliati (PKB/2.649 suara), 5. Nafa Putri Rosyidin (Golkar/2.526 suara), 6. Muhammad Yusuf Sarro (Nasdem/2.469 suara), 7. Arie Anugrah (PAN/2.460 suara) dan Sri Hastuti Hilli (PAN/3283).
(asrul nurdin)