PSM Taklukkan Cong An Ha Noi FC pada Leg 1 Semifinal ASEAN Club Championship Shopee Cup

PSM Makassar saat bermain melawan Cong An Ha Noi FC di Stadium Bj Habibie Parepare. (Ist)
menitindonesia, PAREPARE – PSM Makassar berhasil mengalahkan wakil Vietnam Cong An Ha Noi FC pada laga semifinal ASEAN Club Championship (ACC) Shopee Cup leg 1 di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Rabu (2/4/2025) malam.
Cong An Ha Noi FC mendominasi jalannya permainan, CAHN FC mendapat hadiah penalti setelah pada menit 14′ setelah pemain CAHN FC dilanggar oleh Yuran. Namun CAHN FC tidak dapat merubah skor setelah M Reza berhasil menepis tendangan penalti pemain CAHN FC.
Dibabak kedua PSM Makassar berhasil unggul 1-0 setelah pada menit 80′ Yuran berhasil mencetak gol melalui tandukan memanfaatkan sepak pojok dari Victor Luiz. Skor 1-0 bertahan hingga akhir pertandingan.

BACA JUGA:
PSM Makassar Resmi Mainkan Laga Semifinal ASEAN Club Championship Shopee Cup di Stadion BJ Habibie Parepare

“Kami bersyukur dengan hasil ini dan kami ingin mengucapkan terima kasih kepada supporter atas dukungannya, karena tanpa mereka mungkin hasilnya tidak seperti ini, kita harus tetap stay humble” Ujar Ahmad Amiruddin.
“Kita bahagia dengan hasil pertandingan yang kita dapat hari ini. Kita berhasil menang karena dari awal kita menargetkan kemenangan dipertandingan hari ini dan kita senang dengan gol tersebut. kita tahu semua bahwa ini baru babak pertama, ibaratnya kita baru bermain 45 menit dibabak pertama dan leg kedua itu babak kedua. Oleh karena itu kita harus tetap stay humble dan kita harus mempersiapkan diri” Ucap Yuran Fernandes.
PSM Makassar akan menghadapi Cong An Ha Noi FC pada Leg kedua yang akan digelar di Vietnam pada 30 April 2025 mendatang. ( Asho )