menitindonesia, CIKEAS – Presiden RI ke-6, Soesilo Bambang Yudhoyono (SBY), usai melakukan kontemplasi dan tafakur, merampungkan lukisannya yang dia beri judul “I Understand More the Meaning of Life”, di Studio Galerinya di Cikeas, Jawa Barat, Sabtu (9/10/2021).
“Hari ini, di weekend yang tenang, saya mengekspresikan diri saya (dalam lukisan) ketika tengah melakukan kontemplasi, tafakur. Lukisan ini saya beri nama ‘I Understand More the Meaning of Life’,” kata SBY, dikutip dari unggahannya di akun Facebook miliknya.
SBY menjelaskan, dalam perjalanan hidupnya, ia kerap dan terbiasa melakukan kontemplasi. Memetik hikmah dan belajar dari apa yang telah terjadi. Suka-duka, anugerah-musibah, sukses-gagal. (roma)