menitindonesia, MAKASSAR- Informasi lewat video yang beredar bahwa Pasar Butung di Jalan Sulawesi, Makassar telah ditutup oleh kepolisian sejak hari Kamis (1/8/2022), adalah kabar hoaks.
Penasehat Hukum Pasar Butung, Yaddi saaqt dikonfirmasi, mengatakan informasi yang beredar itu adalah hoaks.
“Itu hoaks, tidak benar kalau pasar Butung ditutup,” kata Yahdi, Jumat (2/8/2022).
Yahdi pun menyampaikan, bahwa sejak kemarin hingga saat ini, aktifitas di Pasar Butung tetap lancar dan tidak pernah ada penutupan.
Dia juga meminta semua pihak tidak percaya dengan informasi bohong yang beredar luas, karena itu hanya dilakukan oleh pihak-pihak tak bertanggungjawab. “Jangan percaya hoaks yang sengaja dibuat orang tidak bertanggungjawab,” pungkasnya. (andi esse)