Bupati Maros Hadiri Peletakan Batu Pertama Mesjid Qur’an Mandai

Bupati Maros AS Chaidir Syam meletakkan batu pertama pembangunan Mesjid Qur'an. (Foto: Ist)

menitindonesia, MAROS – Bupati Maros AS Chaidir Syam menghadiri peletakan pertama pembangunan Mesjid Qur’an di Perumahan Batangase Permai, Kelurahan Bontoa, Kecamatan Mandai, Kabupaten Maros, pada Senin (7/6/2021).
Chaidir menyambut baik pembangunan Mesjid tersebut, dan ia berharap pembangunannya bisa segera selesai dan dimanbfaatkan untuk kegiatan ibadah, khususnya bagi warga di Batangase Permai.
Ia juga berpesan, bahwa dengan hadirnya Mesjid Qur’an nanti, bisa meningkatkan kegiatan ibadah masyarakat sekitar dan menggunakan Mesjid Salat berjamaah.
“Saya berharap Mesjid ini bisa lancar pembangunannya dan segera selesai dan bisa digunakan untuk kegiatan ibadah bagi warga, Mohon doa dan dukunganta agar masjid ini bisa segera selesai dan tidak hanya menjadi tempat shalat tapi juga berfungsi sebagai tempat kegiatan proses belajar mengajar dalam memperdalam ilmu agama Islam,” kata Chaidir.
Chaidir juga mengingatkan warga untuk turut berpartisipasi dalam pembangunan Mesjid ini dan menjadi lahan pahala jariah. “Ini kesempatan bagi warga untuk meraih pahala jariah dengan melibatkan diri dalam pembangunan Mesjid Qur’an ini,” terangnya.
Sementara itu, tokoh masyarakat Kelurahan Bontoa Hamzah Daeng Solong mengatakan, warga terutama di Kompleks Batangase Permai sangat senang dengan kehadiran Bupati Maros pada acara peletakan batu pertama pembangunan Mesjid Qur’an.
‘Kami mewakili warga menyampaikan terima kasih atas kehadiran Pak Bupati. Semoga bantuan Bapak Bupati mendapat pahala dari Allah dan pembangunan Mesjid Qur’an bisa lancar,” ujar Daeng Solong. (andi ade zakaria)