Ketua KONI Makassar, Ahmad Susanto di acara coffee morning. (Foto: Ist)
menitindonesia, MAKASSAR – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Makassar menggelar afternoon Coffee di Baruga Agar Jaya, jalan Kerung-kerung, Sabtu (27/8/2022).
Di kesempatan itu, KONI Makassar merilis prestasi atlet Kota Makassar yang dicapai terhitung 1 Januari sampai 25 Agustus 2022.
Ketua KONI Makassar, Ahmad Susanto, juga menyampaikan persiapan yang telah dilakukan untuk mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulsel ke XVII di Kabupaten Sinjai dan Bulukumba, Oktober nanti.
“Ini merupakan tanggung jawab KONI Makassar untuk menyampaikan kepada publik, prestasi atlet yang dicapai selama setahun ini,” kata Ahmad Susanto.
Selain itu, Ahmad Susanto juga meminta kerjasama media dalam meningkatkan prestasi olahraga di Kota Makassar.
“Saya juga meminta kerjasama media untuk sama-sama mengawal prestasi atlet. Saran dan kritikan, kami terbuka untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas KONI Makassar,” ujar Ahmad.
Dia mengajak semua wartawan untuk mengikuti kegiatan olahraga bersama yang akan dilakukan pada hari minggu, besok.
Rencananya, KONI Makassar akan melakukan penyerahan simbolis BPJS Ketenagakerjaan kepada Atlet. Hal tersebut, kata dia, untuk mendorong agar para atlet diperlakukan sepertui profesi yang lain.
“Kami akan daftarkan semua altet Kota Makassar, agar cedera dan yang lainnya dijamin oleh BPJS Ketenagakerjaan,” pungkasnya. (andi esse)