menitindonesia, MAKASSAR – Camat Makassar, Husni Mubarak berkomitmen mendorong penguatan tata kelola pemerintahan dan transparansi anggaran seluruh kelurahan di wilayah Kecamatan Makassar.
Saat menggelar rapat koordinasi awal tahun, Husni telah menekankan kepada para lurah dan kepala seksi kecamatan agar melakukan percepatan pelaksanaan program prioritas di tahun 2025 ini.
“Kita harus mempercepat pembangunan dan meningkatkan kualitas pelayanan untuk mewujudkan kecamatan Makassar yang maju dan sejahtera,” kata Husni, Selasa (4/2/25).
BACA JUGA:
Pemkot Makassar Siapkan Anggaran Rp14 Miliar untuk Bangun Dua Kantor Camat