Karyawan PDAM Makassar Gelar Aksi Donor Darah, Beni Iskandar:  Kami Ingin Penuhi Stok Darah Untuk Menolong Sesama

Dirut PDAM Makassar, Beni Iskandar. (Foto: Ist)

menitindonesia, MAKASSAR –  Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar menggelar kegiatan kemanusiaan aksi donor darah di Aula Tirta Dharma, Jalan Dr Ratulangi nomor 3, Makassar, Jumat (2/9/2022).
Direktur Utama PDAM Makassar, Beni Iskandar, mengatakan, kegiatan donor darah ini dilakukan seluruh pimpinan, direksi dan karyawan PDAM Makassar untuk memenuhi kebutuhan stok darah di Sulawesi Selatan.
“PDAM Makassar menggandeng UDD Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sulawesi Selatan dan semua karyawan yang memenuhi syarat mendonorkan darahnya,” kata Beni Iskandar.
Diketahui, dari aksi donor darah Karyawan PDAM Makassar ini, tersedot sebanyak  97 kantong darah yang akan digunakan oleh PMI Sulsel untuk menolong pasien yang membutuhkan suplai darah.
“Kami harap, darah yang berhasil disedot dari karyawan PDAM Makassar ini dimanfaatkan oleh PMI untuk memenuhi stok darah di Sulsel,” ucap Beni.
Selain itu, Beni juga bilang, bahwa dengan berdonor darah, dengan menyumbangkan setetes darah untuk menolong sesama, merupakan sumbangsih paling berharga terhadap kemanusiaan untuk menyelamatkan nyawa orang lain. Selain menolong, kata dia, juga bisa menjadi gaya hidup sehat.
“Paling mulia dan terhormat karena membantu sesama yang membutuhkan. Setetes darah yang kita sumbangkan bisa membantu menyembuhkan orang lain dan bagi kita sendiri manfaatnya tubuh kita akan menjadi lebih sehat,” terangnya.
Beni mengaku yakin apa yang dilakukankaryawan PDAM Makassar ini, menjadi catatan amal sosial dan diganjar pahala oleh Tuhan. “Pahalanya besar karena niatnya menolong orang agar sembuh dari pernyakit dan hidupnya selamat,” pungkasnya. (andi esse)