SBY Didatangi Pegawai Honorer di Solo, Keluhkan 17 Tahun Belum Diangkat Jadi Pegawai Negeri

Momen SBY dialog dengan ibu-ibu di Warung Gudeg Bu Citro, Solo. (ist)

menitindonesia, SOLO – Ada momen menarik saat SBY Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mampir di warung Gudeg Bu Citro, Solo, Jawa Tengah, Minggu (12/3/2022), kemarin.
Tiba-tiba SBY didatangi ibu-ibu yang menyampaikan keluhan, kalau sudah 17 tahun menjadi tenaga honorer tapi belum juga terangkat.
BACA JUGA:
Tiga Besar Seleksi Lelang Jabatan Sekda Sulsel, Gubernur Andi Sudirman: Kita Mau Yang Berkinerja Baik dan Paham Masalah di Sulsel
Lalu SBY menjelaskan, bahwa di eranya sudah lebih 1,1 juta pegawai honorer telah diangkat sebagai pegawai negeri.
“Era saya berkuasa sudah mengangkat 1,1 juta pegawai honorer menjadi pegawai tetap. Memang era Pak Jokowi program tidak dilanjutkan. Padahal tinggal 400 ribu lagi pegawai honorer,” kata SBY.
BACA JUGA:
Bantu Anggota Yang Kesusahan, Kapolda Sulsel Tuai Simpati Warga, Syamsir Anchi: Harus Ditauladani Para Pemimpin
Bila Partai Demokrat berkuasa lagi, lanjut SBY, program pengangkatan pegawai honorer itu akan dilanjutkan kembali.
Kedatangan SBY bersama Agus Harimurti Yudhoyono ke Solo tak lain untuk menghadiri sejumlah kegiatan. Selain datang ke acara Solo Indonesia Culinary Festival, juga mantan Menkopolhukam tersebut untuk menyaksikan laga final four Proliga 2023. (roma)