Merek Asal Indonesia Kopiko Mendapatkan Pujian Dari Korea Usai Iklan di Drama Vincenzo

Drama Korea, Vincenso. (Foto: Ist)

menitindonesia, JAKARTA – Baru-baru ini Vincenzo, Drama Korea, mencetak rekor baru rating sebesar 11% sejak tayang pada (20/02/2021).
Drama yang di bintangi Song Joon Ki tersebut mendapatkan perhatian netizen Indonesia, di mana salah satu akhir episodenya terdapat sponsor dari Indonesia, yakni Kopiko brand locas asal Indonesia.
Bukan sampai sini saja, tak seperti biasanya korea netizen tidak terlalu senang ada brand luar negri memberikan sponsor pada drama Korea Selatan, tetapi berbeda dengan merek Indonesia, ini justru mendapatkan pujian dari beberapa netizen di sana.
“Permennya sangat enak” tulis seorang netizen. “Oh, aku punya banyak dirumah ku, aku tidak tahu ini dari Indonesia” tambah yang lain. “Permennya sangat enak” sahut yang lain lagi.
“Tidak masalah asal bukan China, Indonesia punya image yang bagus,” ungkap netizen yang lain “Ibuku menyukai permen ini,” pungkas yang lain.
Netizen Indonesia tentu saja merasa senang dan bangga, dimana Korea jarang memberikan pujian ke brand yang lainnya.
Vincenzo sendiri bercerita di mana Joo Hyung alias Vincenzo Cassano adalah seorang pengacara handal yang bekerja untuk Mafia dan dia ahli dalam menyusun rencana, sekaligus penasihat strategi untuk mereka. Drama ini pun tayang setiap sabtu-minggu. (obbe)