Tiba dari Jakarta, Rahman Pina Temui Warga Antang, Sampaikan Kabar dari Gubernur Sulsel: Jalan Rusak Segera Diperbaiki

Ketua Komisi D DPRD Sulsel, Rahman Pina menjelaskan ke warga Antang, jalan mereka segera diperbaiki. (Foto: Ist)
menitindonesia, MAKASSAR – Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Rahman Pina, tak langsung pulang ke rumahnya begitu tiba dari Jakarta, Selasa (31/5/2022), siang.
Politikus Partai Golkar Sulsel ini, memilih sholat dhuhur berjamaah dengan warga Antang di masjid Taqwa, tak jauh dari lokasi jalan yang rusak parah. Usai sholat, ia menemui warga dan menyampaikan, bahwa Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, telah memerintahkan PUTR Sulsel memulai tahap pekerjaan jalan Antang Raya, yang saat ini kondisinya rusak berat.
“Tahun ini jalan Antang Raya ini sudah dikerjakan, anggarannya dari sisah tender proyek yang sudah jalan. Tadi pagi, Pak Gub sudah memerintahkan Dinas PUTR melakukan pengukuran untuk selanjutnya penyusunan DED dan kegiatan fisik,” kata Rahman Pina, sebelum menyalami puluhan warga yang mengerubutinya.
Dia juga mendengar aspirasi warga setempat yang menuntut agar jalan tersebut diperbaiki karena kondisinya sudah rusak parah, sering menimbulkan kecelakaan dan menjadi penyebab terjadinya kemacetan arus lalu lintas di sepanjang Antang Raya.
Ketua Komisi D DPRA Sulsel ini, mengapresiasi inisiatip warga secara swadaya dan bergotong royong menimbun dan menutup lubang jalan yang banyak dikeluhkan itu.
Dia juga meminta warga mensosialisasikan informasi, bahwa Jalan Antang Raya segera dikerjakan.
“Tak bisa dihindari saat dikerjakan nanti pasti akan timbul kemacetan karena ruas jalan akan ditutup untuk dibeton. Ini kira kira butuh waktu sekitar satu bulan. Karena itu harus diantisipasi dari sekarang, jalan alternatif untuk meminimalisir dampak kemacetan,” pungkas mantan legislator Makassar dua periode itu. (roma)