Tengah Malam, Dirut PDAM Turun Pantau Pekerjaan Pipa Bocor

Beni Iskanda bersama Anyam Adnan pantau pekerjaan pipa hingga dini hari. (Foto: Ist)

menitindonesia, MAKASSAR – Direktur Utama Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar, Beni Iskandar, meninjau langsung pengerjaan perbaikan kebocoran pipa di Jalan Datu Museng, Makassar, Rabu (20/7/2022), dini hari tadi.
Beni mengajak Direktur Air Limbah PDAM Makassar, Anyam Adnan,yang juga baru dilantik Wali Kota Makassar siang tadi di Baruga Angin Mammiri, untuk turun sama-sama memantau pekerja teknik PDAM Makassar, meskipun sudah larut malam.
“Kita harus punya sense of crisis terhadap kejadian seperti ini. Coba kita semua membayangkan bagaimana susah dan repotnya masyarakat apabila supply air terganggu akibat pekerjaan perbaikan ini belum kelasr,” kata Beni Iskandar kepada wartawan, tadi malam.
Dalam kunjungannya di lokasi, Beni dan Anyam Adnan nampak memantau petugas tehnik bekerja pukul 02.00 Wita dini hari. Kerusakan pipa disebabkan karena terkena eskavator proyek.
“Kita tidak persoalkan proyek nasional ini, karena ini nanti akan bermanfaat bagi masyarakat. Apabila ada jalur pipa yang terkena alat berat, pasti membuat masyarakat kesulitan mendapatkan air bersih untuk memenuhi kebutuhannya. Itu sebabnya kami turun memantau agar semua bisa selesai cepat,” ujarnya.
Beni juga menyampaikan, bahwa petugas teknik selalu stand by, agar kalau ada pipa yang kena galian, sehingga petugas langsung bergerak memperbaiki kebocoran untuk meminimalisit air yang terbuang percuma.
“Kami turun sama-sama Pak Anyam, Direktur Air Limbah yang baru, agar Pak Anyam segera beradaptasi dengan tugasnya dan bisa melihat langsung pekerjaan petugas di lapangan,” pungkas Beni. (andi esse)