Appi di Muswil ISMI: Makassar Bukan Kota Transit, Tapi Gerbang Ekonomi Timur Indonesia

Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin saat menghadiri Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-3 Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI) Sulawesi Selatan di Hotel Claro, Selasa (3/6).
menitindonesia, MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengajak para saudagar muslim untuk berkolaborasi membangun ekonomi Kota Makassar melalui sektor retail, pemberdayaan masyarakat, dan pengembangan potensi lokal.
Ajakan itu disampaikan saat menghadiri Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-3 Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI) Sulawesi Selatan di Hotel Claro, Selasa (3/6/2025).
Dalam sambutannya, Munafri yang akrab disapa Appi menegaskan bahwa Makassar memiliki peran strategis sebagai pintu gerbang utama kawasan Indonesia Timur, bukan sekadar kota transit.
“Peluang ekonomi sangat besar. Pengunjung datang bukan hanya untuk singgah, tapi untuk belanja. Ini momentum bagi saudagar muslim untuk mengambil peran,” ujar Appi.

BACA JUGA:
Appi Tegaskan Komitmen Pemkot Makassar Kurangi Plastik Saat Iduladha

Ia menyoroti sektor retail sebagai salah satu kunci pertumbuhan ekonomi inklusif, dengan potensi besar menyasar langsung kebutuhan masyarakat. Dengan populasi sekitar 1,4 juta jiwa, Makassar menurutnya adalah pasar yang menjanjikan.
“Retail menyentuh masyarakat secara langsung. Ini bisa jadi ruang strategis bagi saudagar muslim untuk terlibat aktif dalam membangun ekonomi lokal,” ucapnya.
Tak hanya itu, Appi juga menyinggung potensi wisata bahari Makassar, khususnya pemanfaatan hasil laut seperti landak laut (uni) yang kini mulai dikembangkan sebagai bahan baku industri kuliner bernilai tinggi.
“Kita bisa produksi makanan Jepang dari pulau-pulau kita sendiri. Ayo bangun pabrik, berdayakan masyarakat. Ini peluang besar,” tegasnya.
Dalam forum tersebut, Wali Kota juga menekankan pentingnya transformasi pendidikan dasar di Makassar. Ia menargetkan, dalam dua tahun ke depan, sekolah dasar terbaik di Indonesia akan lahir dari kota ini.
“Pendidikan bukan hanya soal akademik, tapi karakter. Kami tanamkan nilai-nilai moral, etika, dan tata krama sejak dini,” katanya.
Appi menutup sambutannya dengan menegaskan komitmen Pemerintah Kota Makassar untuk terus membuka ruang kolaborasi dengan para pelaku usaha, khususnya yang tergabung dalam ISMI.
“Kolaborasi adalah kunci. Pemerintah siap bersinergi. Mari bangun Makassar bersama-sama,” tutupnya.